Jumat, 28 Maret 2014

Menggapai Cinta ALLAH SWT


ღ☆ღBismillahirrahmanirrahiimღ☆ღ

Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda:

"Allah, Yang Maha Agung dan Mulia menjumpaiku - yakni dalam tidurku - kemudian berfirman kepadaku, "Wahai Muhammad, katakanlah : "Ya Allah, aku memohon kepada-Mu untuk mencintai-Mu, mencintai siapa saja yang mencintai-Mu, serta mencintai perbuatan yang mengantarkan aku untuk mencintai-Mu."

Dalam amal ubudiyah, cinta (mahbbah) menempati derajat yang paling tinggi. Mencintai Allah dan rasul-Nya berarti melaksanakan seluruh amanat dan ajaran Al-Qur'an dan Sunnah Rasul, disertai luapan kalbu yang dipenuhi rasa cinta.

Kamis, 13 Maret 2014

Hadapilah Masalah Hidup Dengan Senyum


“Dan sungguh kami akan memberikan cobaan kepadamu, dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa dan buah-buahan. Dan beritakanlah berita gembira kepada orang-orang yang sabar. Yaitu orang-orang yang apabila ditimpa musibah, mereka mengucapkan: “Innaa Lillaahi wa inna ilaihi raaji’uun” (Sesungguhnya Kami adalah milik Allah dan kepada-Nya-lah Kami kembali)”.
(QS. Al-Baqarah, ayat 155)

Ayat di atas memberikan isyarat kepada kita bahwa dalam menjalani hidup ini penuh dengan aneka cobaan dan permasalahan kehidupan. Kapan dan di mana pun cobaan hidup akan selalu datang. Siap atau tidak siap. Suka atau tidak suka. Cobaan hidup akan selalu datang. Sebagai manusia religius apabila cobaan hidup datang, kita seharusnya mutlak membuka kesadaran bahwa Allah telah menegur kita. Tidak mungkin cobaan akan datang kalau tidak ada musababnya. Pasti ada yang salah dengan perilaku kita. Masalahnya, tidak semua orang “ngeh” dalam menghadapi cobaan hidup. Ada reaksi negatif yang menerjemahkan cobaan hidup sebagai siksa. Dari sini pula tidak sedikit orang yang akhirnya putus asa. Semangat hidupnya tiba-tiba menjadi redup. Hidup akhirnya menjadi pelarian tiada akhir. Pada puncaknya bunuh diri sebagai tujuan akhir.

Rabu, 12 Maret 2014

Persembahan Dan Ucapan Terima KasihKu


Bismillahirrahmanirrahiim…

“Dia memberikan hikmah (ilmu yang berguna)
kepada siapa yang dikehendaki-Nya.
Barang siapa yang mendapat hikmah itu
Sesungguhnya ia telah mendapat kebajikan yang banyak.
Dan tiadalah yang menerima peringatan
melainkan orang- orang yang berakal”.
 (Q.S. Al-Baqarah: 269)

“Dan seandainya semua pohon yang ada dibumi dijadikan pena, dan lautan dijadikan tinta, ditambah lagi tujuh lautan sesudah itu, maka belum akan habislah kalimat-kalimat Allah yang akan dituliskan, sesungguhnya Allah maha Perkasa lagi Maha Bijaksana”.
(QS. Lukman: 27)

Ungkapan hati sebagai rasa Terima Kasihku

Alhamdulillahirabbil ‘alamin, dengan ridha-Mu ya Allah….
Amanah ini telah selesai, sebuah langkah usai sudah. Satu cita telah ku gapai, namun itu
bukan akhir dari perjalanan ku, melainkan awal dari sebuah perjalanan.
Tak henti-hentinya aku mengucap syukur pada_Mu ya Rabb
Serta shalawat dan salam kepada idola ku Rasulullah SAW dan para sahabat yang mulia
Semoga sebuah karya sederhana ini menjadi amal shaleh bagiku dan menjadi kebanggaan
bagi keluargaku tercinta.
Tiada cinta yang paling suci selain kasih sayang ayahanda dan ibundaku
Doamu hadirkan keridhaan untukku, Petuahmu tuntunkan jalanku
Pelukmu berkahi hidupku, diantara perjuangan dan tetesan doa malammu
Dan sebait doa telah merangkul diriku, Menuju hari depan yang cerah
Kini diriku telah selesai dalam studiku
Dengan kerendahan hati yang tulus, bersama keridhaan-Mu yaa Allah,

Ku persembahkan karya sederhana ini…

  • Untuk Ibundaku tersayang (Erniwati. Z) & Ayahandaku tercinta (Syafrizal Ibrahim), yang telah memberikan segalanya untukku.
  • Kepada Kakakku (Amelia Dewi. SY.Amk) & (Gita Irmaliza Furi, S.Pd), Abangku (Al Razi Izzatul.Y, S.Pd), Abang Iparku (M. Qodri, Amk), (Recky Azby, S.Pd, M.Pd) Terima kasih tiada tara atas segala motivasi yang telah diberikan selama ini.
  • Kepada Rekan-rekan Organisasi BEM, BLM, MAPALA, LDK serta teman-teman seperjuangan  khususnya rekan-rekan FASILKOM “09” yang tak bisa tersebutkan namanya satu persatu, terima kasih  tiada tara atas dukungan dan motivasi selama ini.
  • Kepada Keluarga Besar A3- TRIPAS C (Mas Ryanto, S.Kom, Syamsudin, S.kom, Mas Gunawan, Sandy Widigdya, Ratih Purwasih) yang telah menemani hari-hariku dalam penyelesaian skripsi ini, syukron banget atas supportnya baik itu moril & materil. Semoga ALLAH SWT Membalas Kebaikan Sahabat Semua dengan Pahala yang berlipat ganda. Aamiin…Aamiin Yaa Rabbal’alamiin…


Selasa, 11 Maret 2014

Termakna Cinta, Kerja dan Harmoni

Cinta adalah anugerah dari Allah ‘Azza wa Jalla. Ia menjadi fitrah pada diri tiap insan. Karena proses cinta lahirlah kita di dunia, karena energi cinta bertahan hiduplah kita, dan karena energi cinta pulalah kita memilih jalan dakwah ini.

Cinta begitu dahsyat. Dalam samudera kehidupan manusia, ia termakna begitu luas. Cinta kepada Allah, Rasulullah, seorang pria kepada wanita, pemimpin kepada rakyatnya, ibu kepada anak, dan cinta-cinta lainnya. Sehingga teringatlah kita bahwa diutusnya Nabi Muhammad Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam adalah karena cinta. Kenapa? Karena beliau adalah sang pengemban risalah cinta-Nya. Ia diturunkan dari langit untuk ditebar di muka bumi ini sebagai rahmatan lil’alamin. Dan sejenak mari kita simak Jalaluddin Rumi bersyair;
||SALAM BLOGGER INDONESIA|| +++>Di sini Tempatnya Belajar & Berbagi ILMU<+++ Buat Sobat-Sobat Blogger semua,Teruslah Berkarya!!! Terima Kasih Buat Sahabat-Sahabat yang telah Mampir DiBlog Nadym::.Dan Jangan Lupa Tinggalkan Kesan & Pesan untuk Membangun Blog iNi.::
 

I-YES INDONESIA

Indonesian Youth Educate And Social

ALMAMATERKU

Universitas Muhammadiyah Riau